Ladies... Oles Blush On Ada Aturannya, Jangan Dilanggar ya



Ladies, jangan sembarangan oles blush on ya. Sekilas seperti sepele. Tapi bila melanggar, akibatnya bisa bikin gula darah naik.

Ini kesalahan yang tidak boleh dilakukan saat menggunakan blush on. Mohon disimak ya ladies.

1. Menggunakan Cream Blush On Setelah Tekstur Powder pada Wajah

Menggabungkan tekstur yang salah dapat merusak tampilan keseluruhan. Jika kamu sudah menggunakan tekstur powder atau bubuk pada wajah, pastikan tidak menambahkan cream blush. Itu bisa bikin makeup tampak berantakan dan riasan dapat terangkat.


2. Memilih Blush On dengan Shade Warna yang Salah
 
Ladies, blush on juga memiliki cukup banyak hint warna loh. Sesuaikan dengan skintone kulitmu. Penting banget nih untuk kamu memilih blush on yang sesuai dengan warna dan tekstur kulit yang kamu miliki.

BACA JUGA: Mau Video Call dengan Pacar? Pakai Lipstik Antiluntur 

Jika kamu memiliki pori-pori atau bekas noda yang cukup besar, pilihlah blush on dengan hasil akhir yang matte.

Jika kamu memiliki kulit yang putih, warna blush on baby pink akan cocok untukmu. Untuk warna kulit medium atau sedang dapat menggunakan warna berry atau peach, dan untuk warna kulit yang lebih gelap bisa mencoba warna yang lebih berani seperti warna plum dan merah tua yang cocok untuk skintone kulitmu.





3. Menempatkannya di Tempat yang Salah

Titik wajah dalam mengaplikasikan blush on pada wajah adalah hal yang penting nih, ladies. Umumnya, mengaplikasikan blush on berada di tengah, mulai di sebelah telinga hingga menyapu ke depan ke arah tulang pipi.

Pengaplikasian blush on yang terlalu tinggi, rendah, atau terlalu dekat dengan hidung dapat berisiko terlihat berlebihan, namun jika terlalu rendah juga bisa membuat kamu terlihat tampak lebih tua.

BACA JUGA: Bedak Padat Antiluntur Ini Ajib Banget, Keringat Nggak Ngaruh

Fokuslah untuk mengaplikasikan pada sisi-sisi wajah dan membaur ke dalam, untuk membantu menciptakan rona pipi yang tampak alami.

4. Menggunakan Powder Blush On di Atas Alas Liquid Foundation

Mengaplikasikan powder blush di atas cairan bisa membuat hasil makeup menjadi tidak sempurna. Jika kamu menggunakan liquid foundation, moisturizer, atau BB cream, jangan langsung mengaplikasikan powder blush langsung di atasnya.

BACA JUGA: Musim Corona Jangan Sentuh Area Sensitif, Jantung Bakal Berdebar Keras

Gunakan cream blush on terlebih dahulu, atau aplikasikan loose powder sebagai gantinya. Mengapa? karena jika kamu langsung mengaplikasikan powder blush langsung setelah liquid foundaton maka hasilnya akan tidak merata dan menyebabkan sisa makeup mu justru bergeser.



5. Menggunakan Produk Terlalu Banyak

Jangan berlebihan menggunakan blush on ya ladies. Menerapkan terlalu banyak produk ini tidak akan menghasilkan rona pipi yang alami namun justru sebaliknya. Gunakan blush on dengan tipis, buildable dengan cukup sapuan ringan.

Selalu periksa hasil blush on dalam cahaya yang cukup sebelum meninggalkan rumah untuk mencari
tahu apakah blush on kamu sudah pas. Jika kamu menyadari bahwa aplikasi blush on terlalu berlebihan, kamu bisa aplikasikan loose powder secara tipis untuk membaurkannya.

6. Tidak Mempertimbangkan Bentuk Wajah

Kesalahan ini cukup sering dilakukan karena tidak mempertimbangkan bentuk wajah yang dimiliki. Jika kamu memiliki wajah berbentuk persegi, terapkan blush on hanya pada bagian apple cheeks, yang dapat membantu menyamarkan garis rahang.

Untuk wajah bulat, letakkan blush on di sepanjang tulang pipi untuk efek tirus dan dan membantu menambah definisi pada pipi.

Punya bentuk wajah yang ramping? Seimbangkan dengan aplikasi blush on secara horizontal, dan jika wajahmu berbentuk hati atau heart, gunakanlah blush on di bawah tulang pipi untuk membantu mengalihkan perhatian dari dagu yang tajam. (*)

Comments

Populer